Assalamu'alaikum wr. wb dan Selamat pagi
berikut kami sampaikan DOWNLOAD KMA NO. 183 DAN 184 TAHUN 2019.
Kementeria Agama Republik Indonesia pada awal bulan Mei 2019 kemarin telah menetapkan KMA Nomor 183 Tahun 2019 Tentang Kurikulum Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Bahasa Arab Pada Madrasah yang merupakan Regulasi terbaru pengganti dari KMA Nomor 165 Tahun 2013.
Selain menerbitkan KMA Nomor 183 Tahun 2019 Kementeria Agama Republik Indonesia juga menerbitkan KMA Nomor 184 Tahun 2019 yang merupakan regulasi terbaru menggantikan KMA Nomor 117 Tahun 2014 tentang Pedoman Implementasi Kurikulum Pada Madrasah yang merupakan panduan dalam mengimplementasikan kurikulum di madrasah.
Perlu diketahui bersama bahwa penerapan KMA pada kurikulum ini baru akan dijalankan pada tahun pelajaran 2020/2021. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kurikulum pada tahun ini masih menggunakan regulasi yang lama yakni KMA Nomor 165 Tahun 2013.
KMA Nomor 183 Tahun 2019
KMA Nomor 183 Tahun 2019 Tentang Kurikulum Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Bahasa Arab Pada Madrasah berlaku untuk jenjang Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan Madrasah Aliyah (MA).mencakup poin poin sebagai berikut:
1. Kerangka Dasar Kurikulum PAI dan Bahasa Arab
2. Standar Kompetensi Lulusan dan Standar Isi PAI dan Bahasa Arab
3. Pembelajaran PAI dan Bahasa Arab
4. Penilaian PAI dan Bahasa Arab
5. Kompetensi Inti (KI) dan Kompetensi Dasar (KD) PAI dan bahasa Arab pada madrasah
.
KMA Nomor 184 Tahun 2019
KMA Nomor 184 Tahun 2019 tentang Pedoman Implementasi Kurikulum Pada Madrasah merupakan panduan dalam mengimplementasikan kurikulum di madrasah mencakup poin poin sebagai berikut:
1. Struktur kurikulum
2. Pengembangan implementasi kurikulum
3. Muatan lokal
4. Ekstrakurikuler
5. Pembelajaran pada madrasah berasrama
6. Penilaian hasil belajar
mengingat madrasah adalah lembaga pendidikan umum bercirikhas Islami maka dalam mengimplementasikan kurikulum 2013 dari pemerintah perlu dikembangkan di Madrasah,Dalam hal ini guna menguatkan program yang menjadi ciri khas dan keunggulan local madrasah, untuk itu madrasah dapat melakukan inovasi dan pengembangan kurikulum tingkat satuan pendidikan.
Demikian DOWNLOAD KMA NO. 183 DAN 184 TAHUN 2019 semoga bermanfaat dan dapat membantu.
atau baca juga : DOWNLOAD SOAL LATIHAN PTS 1 MAPEL AGAMA MI
MI Nurul Huda Bandung
Berbagi itu indah
0 komentar:
Posting Komentar